Kebumen - Komandan Kodim 0709/Kebumen Letkol Czi Ardianta Purwandhana, S. Hub. Int., M. Han., bersama jajaran Forkopimda Kebumen menyambut kedatangan Pj Gubernur Jawa Tengah Komjen Pol (Purn) Drs. Nana Sudjana A.S., M. M., di Pendopo Kabumian Kebumen.
Dalam kunjungannya Pj Gubernur Jawa Tengah bersilaturahmi dengen Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto S. H., M.H., beserta Jajaran Forkopimda Kabupaten Kebumen, Acara di awali dengan sambutan dan paparan Bupati Kebumen terkait situasi dan kondisi Kabupaten Kebumen saat ini, kemudian acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan Gubernur TA. 2024 secara simbolis untuk Kabupaten Kebumen.
Bantuan diserahkan untuk sejumlah sektor, antara lain pengadaan alat kesehatan Rumah Sakit ICU dan ruang rawat inap RSUD Prembun, bantuan sarana prasarana (rehab/rekonstruksi jalan), bantuan pendidikan rehab kelas SD/ pengadaan alat lab komputer SMP, bantuan keuangan Pemerintah Desa untuk peningkatan sarana prasarana pedesaan, TMMD, bantuan Penanggulangan Masalah Gizi (PMG), bantuan Pemerintah Desa Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) 673 Unit, KUBE untuk 65 kelompok, 1 kelompok 10 PM Kartu Jawa Tengah Sejahtera untuk 375 PM, bantuan sambungan listrik gratis untuk masyarakat tidak mampu, bantuan digester biogas untuk kelompok tani, bantuan SPAM Desa di 3 Lokasi (Desa Glontor Kecamatan Karanggayam, Desa Giritirto Kecamatan Karanggayam dan Desa Somagede Kecamatan Sempor) dan bantuan Pengembangan Desa Wisata.
"Masalah bantuan ini kami mengharapkan salah satu bentuk transparansi bahwa Pemprov Jawa Tengah ini berupaya mendukung percepatan pencapaian sasaran program-program prioritas daerah dan juga dalam rangka meningkatkan hubungan kinerja dengan pemerintah Kabupaten serta mendorong kinerja pembangunan Kabupaten Kebumen", ucap Pj Gubernur Jawa Tengah.
Sementara itu, Bupati Kebumen H. Arif Sugiyanto S. H., M.H., mengucapkan terima kasih kepada Pj Gubernur dan Pemrov Jateng atas berbagai bantuan yang telah disalurkan. "Ini merupakan bentuk perhatian luar biasa dari Bapak Pj Gubernur kepada Jawa Tengah khususnya kepada Kabupaten Kebumen. Dan penyerahan ini adalah berkat komunikasi yang baik dan kepedulian Bapak Pj Gubernur terhadap Kabupaten Kebumen, sehingga Kabupaten Kebumen bisa menerima banyak bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, " ungkap Bupati
Redaktur : Nasruloh